IP versi 4 Sudah Habis?

Jawaban atas pertanyaan tersebut bisa jadi ada benarnya. Ditambah lagi kini sudah banyak yang menerapkan versi IP yang keenam (IPv6). Dengan semakin bertumbuhnya pengguna Internet maka jaringan semakin membesar, malah boleh dikatakan meledak! Untuk itu diciptakannlah tiga rentang jaringan yang khusus dipakai untuk jaringan internal, yaitu Jaringan kelas A (10.0.0.0), B (172.16.0.0 - 172.16.31.0) dan C (192.168.0.0 - 192.168.255.255).

Jaringan internal ini sedianya akan diterapkan pada jaringan di dalam sebuah organisasi dan disain jaringan ini tidak dipakai untuk penggunaan di Internet secara global. Agar jaringan internal ini dapat tetap tersambung ke Internet dan dapat bersifat unik, maka perlu adanya penterjemahan alamat. Tehnik penterjemahan alamat jaringan internal ini disebut Network Address Translation atau NAT.

Comments

Popular Posts